WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Pemerintah Dorong Inovasi dan Kreasi Wayang Golek Abah Asep Dipatenkan

Pemerintah melalui Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Bandung memberi kesempatan kepada keluarga Asep Sunandar Sunarya untuk mematenkan inovasi dan kerasi Asep dalam seni wayang golek.

Kepala BPNB, Toto Sucipto mengatakan, kreasi dan inovasi wayang golek yang dilakukan almarhum Asep Sunandar Sunarya merupakan milik pribadi sehingga bisa diajukan untuk dipatenkan.

Sedangkan wayang golek milik komunal (Komunitas), sehingga negara berhak mengakuinya. Namun saat ini, wayang sudah diakui Unesco sebagai Masterpiece of Oral and Intangible Heritage of Humanity oleh Unesco.

"Silahkan pihak keluarga mengajukan kreasi dan inovasi Abah Asep, seperti wayang bisa muntah, kepalanya pecah, memiliki kaki dan sebagainya ke dirjen HKI. Karena itu milik pribadi bukan komunal," ujar Toto.

Senada dengan Toto, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jabar, Drs. Nunung Sobari menyebutkan, keluarga berhak mengajukan iniovasi dan kreasi Abah Asep dalam memainkan wayang golek.

Namun sayang, inovasi dan kreasi Abah Asep Sunandar Sunarya dalam memainkan wayang kurang diikuti oleh para dalang muda.

"Saya berharap ada dalang muda yang mau mengembangkan apa yang telah dilakukan Abah Asep. Walaupun untuk melakukan hal tersebut terbilang sulit," ujarnya.

Saat ini, lanjut dia, perkembangan wayang, terutama wayang golek lebih pada inovasi di media digital maupun nayaga. "Sedangkan inovasi pada sosok wayang golek sangat jarang," tandasnya. (Kiki Kurnia)

Popular Posts