WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

BPNB Jabar Selenggarakan Dialog Budaya di Subang

Subang - Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Jawa Barat dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Diasikbud) Kabupaten Subang menyelenggarakan dialog budaya yang bertemakan penguatan kebudayaan daerah untuk terciptanya pemajuan kebudayaan di Kabupaten Subang di Aula Gedung Stiesa, Jl. Otista Subang, Kamis (27/6/2019).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasubag TU BPNB Jawa Barat Iim Imanudin, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Subang H Kusdinar, para kepala sekolah, para guru kesenian, para camat, para kepala desa, budayawan dan Komunitas Budaya yang ada di Kabupaten Subang.

Kgiatan tersebut diselenggarakan oleh BPNB Jawa Barat.yang mana Kebudayaan yang ada di Kabupaten Subang, khususnya Jawa Barat menginginkan agar kebudayaan di Jawa Barat tidak punah.

“Tentang penguatan kebudayaan daerah untuk terciptanya kemajuan kebudayaan di kabupaten Subang, jadi kebudayaan tidak dari unsur seni saja tapi terhadap nilai budaya khususnya budaya tradisi yang nyaris di tinggalkan, seperti permainan rakyat yang hampir dilupakan. Padahal didalam permainan rakyat itu banyak makna terkandung nilai nilai luhur budaya kita,” ungkap Plt Kadiadikbud Kusdinar.

Kasubag TU BPNB Jawa Barat, Iim dalam kesempatan itu menyampaikan, bahwa program yang ada di BPNB salah satunya melaksanakan kegiatan seperti ini,sebagai inplementasi dari Unadang-undang no. 5 tahun 2017 tentang Kemajuan Kebudayaan.

“Iya, dalam rangka mengimplementasikan Undang-undang no 5 tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan, tujuan dari kegiatan ini tidak lain untuk mrnginformasikan kepada masuatakat luas akan potensi dan permasalahan kebudayaan yang ada di Kabupaten Subang,” katanya.

Menurur Iim, saat ini Pemerintah Daerah Kabupaten Subamg melalui Disdikbud telah menyelesaikan penyusunan dokumen pokok-pokok pikiran kebudayaan daerah (PPKD) Kabupaten Subang.

Popular Posts