WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Jejak Tradisi Daerah Kasepuhan Cipta Mulya dan Sinaresmi Bersama BPNB Jawa Barat (1)

Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Jawa Barat kembali menggelar kegiatan Jejak Tradisi Daerah (Jetrada) ke Kasepuhan Cipta Mulya dan Sinaresmi. Diikuti sekitar 150 peserta dari pelajar dan guru pembimbing tingkat SMA/SMK yang berada di wilayah kerja BPNB Jabar meliputi Jawa Barat, Jakarta, Banten, dan Lampung. Kegiatan berlangsung selama tiga hari dari tanggal 2 – 4 Mei 2016.

JETRADA 3“Jetrada 2016 kita adakan di Kasepuhan Cipta Mulya dan Sinaresmi yang berlokasi di Desa Sirna Resmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Pesertanya sekitar 150 peserta dan kalau dijumlah dengan panitia berjumlah 173 orang. Karena kunjungannya ke kampung adat, jadi kami mengusung tema ‘Mengenal Kearifan Lokal, Memahami Keragaman Budaya’,” papar Ketua Pelaksana Yudi Putu Satriadi di sela-sela kegiatan.

Bertepatan dengan Hardiknas (Hari Pendidikan Nasional) yang jatuh tanggal 2 Mei, kegiatan pun diawali dengan upacara peringatan Hardiknas yang dipimpin Kepala BPNB Jabar, Toto Sucipto, bertempat di Kantor BPNB Jabar, Jalan Cinambo No. 136, Bandung, Senin (02/05/16). Kemudian rombongan dilepas secara resmi sekitar pukul 8 pagi.JETRADA 2

Setelah menempuh perjalanan yang cukup melelahkan selama kurang lebih 10 jam, akhirnya rombongan pun tiba di Kasepuhan Cipta Mulya. Mereka disambut alunan musik Angklung Buhun dan langsung diterima Sesepuh Cipta Mulya, Abah Hendri (46). Dilaksanakan juga prosesi pengenaan iket untuk peserta laki-laki dan sinjang untuk perempuan. Selanjutnya para peserta diterima di Imah Gede dan menyantap makan malam yang sudah disediakan. Peserta pun bermalam di rumah-rumah warga sekitar.

Malam harinya, kegiatan diisi pemaparan tentang Kasepuhan Cipta Mulya oleh Abah Hendri, pemaparan materi dari Kepala BPNB Toto Sucipto, dan penyuluhan bahaya narkoba yang disampaikan Kapolsek Cisolok, Hotman Situmorang. Meskipun ditemani dinginnya malam dan rintikan air hujan, namun para peserta tetap bersemangat mengikuti kegiatan. (IWN)

Popular Posts