WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

kerjasama antara Museum Nasional Jakarta - BPNB Bandung melalui kegiatan Lawatan Sejarah

Museum Nasional sebagai tempat penyimpanan dan sumber informasi dari berbagai karya sejarah tentang perjalanan Bangsa Indonesia menjadi tempat pertama yang dikunjungi peserta lawatan sejarah BPNB Bandung tahun 2015.

Aroma kesejarahan sudah sangat terasa Sesaat setelah memasuki Museum Nasional. Peserta lawatan sejarah yang terdiri dari guru dan siswa SMA / sederajat yang berada dalam wilayah kerja BPNB Bandung yang sebenarnya sudah sangat ingin menjelajahi seluruh koleksi rupanya harus ditahan terlebih dahulu karena harus melewati sesi sambutan dan peresmian yang dilakukan langsung oleh Kepala Museum Nasional.
Toto Sucipto selaku Kepala BPNB Bandung mengucapkan beberapa patah kata sebagai pembuka yang berisi tentang maksud dan tujuan kunjungan ke Museum Nasional. Dilanjutkan kemudian dengan sambutan yang dilakukan oleh Intan Mardiana N. selaku Kepala Museum Nasional . Deksripsi singkat mengenai keberadaan Musem Nasional menjadi tema dari  sambutan yang dilakukan dalam waktu yang tidak terlalu lama yang disambung dengan pembukaan secara resmi kegiatan Lawatan Sejarah dengan diiringi pertukaran cenderamata antara Kepala Museum Nasional dengan Kepala BPNB Bandung.




Setelah sesi seremoni selesai, peserta dengan dipandu oleh petugas dari Museum Nasional melakukan kunjungan ke berbagai koleksi museum.



Koleksi yang dikunjungi antara lain koleksi arca, suku bangsa, koleksi emas, dan batu mulia. Sayangnya waktu yang diberikan kurang dapat mengakomodir keinginan peserta untuk mengetahui secara lebih lanjut tentang koleksi museum.








Popular Posts