WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Dinamika Teater Mendu di Kalbar (1712-2014)

Oleh Dewi Juliastuty

Abstrak
Mendu adalah teater tradisional di Kalimantan Barat. Mendu berasal dari Kabupaten Pontianak, terpusat di Dusun Malakian Desa Sengkubang Kecamatan Mempawah Hilir. Masa jaya teater mendu pada tahun 1876–1942. Tahun 1980 mendu bangkit kemudian menjadi primadona dan berkembang pesat di Provinsi Kalimantan Barat selama tahun 1980-an. Perlahan mendu meredup dan akhirnya mati suri. Masalah dalam kajian ini adalah bagaimana dinamika mendu di Kalbar. Tujuannya adalah mendeskripsikan dinamika mendu di Kalimantan Barat. Teknik pengumpulan data adalah wawancara dan studi dokumentasi. Metode yang digunakan adalah kualitatif dan didukung oleh pendekatan sosiologi sastra serta menggunakan teori sosiologi teater. Kajian ini merupakan kajian awal sehingga berpeluang dilakukan kajian lanjutan. Simpulan penelitian ini adalah mendu Kalimantan Barat merupakan penggabungan antara wayang Cina dengan syair Melayu. Keberadaan mendu di Kalbar mengalami pasang surut. Semakin derasnya arus globalisasi membuat mendu semakin tersisih pada zaman modern. Jika hal ini dibiarkan, maka kesenian mendu bukan hanya mati suri bahkan punah. Oleh karena itu, diperlukan dukungan dan tindakan nyata pemerintah dan masyarakat untuk menghidupkan kembali dan melestarikan mendu.

Kata kunci: mendu, teater tradisional.

Diterbitkan dalam Patanjala Vol. 6, No 1, Maret 2014: 33-48

Popular Posts