WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Toponimi di Kota Cirebon

Oleh Dra. Lasmiyati

Abstrak
Toponimi adalah istilah ilmiah yang berarti asal-usul nama tempat. Pengertian istilah tersebut menunjukkan, bahwa nama-anama tempat di suatu daerah berkaitan dengan sejarah daerah yang bersangkutan.

Berdasarkan sejarahnya, Kota Cirebon termasuk salah satu kota tua. Oleh karena itu, asal-usul nama tempat-tempat di kota tersebut mengacu pada kejadian, situasi, dan hal lain pada zaman yang dilalui. Dalam hal ini, nama tempat-tempat di Kota Cirebon berkaitan dengan suatu peristiwa, situasi daerah, istilah di lingkungan pemerintahan, tokoh dan jabatan dalam pemerintahan, tokoh masyarakat, dan lain-lain. Dengan kata lain, asal-usul nama-nama tempat itu mencerminkan dinamika perjalanan sejarah Kota Cirebon.

Diterbitkan dalam Jurnal Penelitian Vol. 40, No. 3, Desember 2008

Popular Posts