WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Konservasi Tradisional pada Masyarakat Kasepuhan Cicarucub

Oleh Suwardi Alamsyah

Abstrak
Sudah menjadi fenomena umum, bahwa sekarang terjadi ketidakharmonisan hubungan sosial dengan alam, kerusakan alam dan lingkungan hidup, akibat sikap dan tindakan manusia. Namun masyarakat Kasepuhan Cicarucub berupaya untuk tetap melakukan konservasi melalui berbagai pranata. Hal itu terjadi, karena bagi masyarakat Kasepuhan Cicarucub, konservasi merupakan bagian tak terpisahkan dari budaya leluhur mereka yang diwarisi secara turun-temurun, dari generasi ke generasi. Oleh karena itu, bila terjadi penyimpangan terhadap konservasi, dianggap melanggar adat atau tradisi.

Kata Kunci: Konservasi. Tradisi. Masyarakat adat.

Diterbitkan dalam Jurnal Penelitian Vol. 40, No. 2, Agustus 2008: 677 - 754

Popular Posts