WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Berdiri dan Berkembangnya Kabupaten Bandung

Oleh Euis Thresnawaty

Abstrak
Tulisan dengan judul tersebut di atas, diawali oleh profil kabupaten dan asal-usul nama Bandung. Uraian zaman kerajaan dimaksudkan sebagai latar belakang berdirinya Kabupaten Bandung. Selanjutnya mendeskripsikan perjalanan sejarah Kabupaten Bandung sejak berdiri (sekitar pertengahan abad ke-17) sampai dengan tahun 1970-an (awal zaman pembangunan).

Dalam perjalanan sejarahnya, Kabupaten Bandung mengalami tiga kali perpindahan ibukota. Pada setiap zaman yang dilaluinya, di Kabupaten terjadi dinamika kehidupan mencakup pemerintahan, sosial ekonomi, politik, gejolak zaman penjajahan dan revolusi kemerdekaan, serta dinamika pembangunan. Selain itu, disinggung pula masalah hari jadi kabupaten yang pernah menjadi polemik di kalangan sejarawan.

Kata Kunci: Sejarah Kabupaten. Bandung.

Diterbitkan dalam Jurnal Penelitian Vol. 40, No. 3, Desember 2008: 1311 - 1358

Popular Posts