WILAYAH KERJA: PROVINSI JAWA BARAT, DKI JAKARTA, BANTEN, DAN LAMPUNG

Getuk Singkong

Getuk berbahan utama singkong, biasanya disajikan untuk konsumsi sehari-hari. Disamping itu juga disajikan untuk acara perjamuan sederhana maupun setengah resmi. Umumnya getuk ini disajikan bersama dengan teh pahit. Bahan yang disediakan singkong, gula pasir, dan garam, kelapa muda, garam, daun pandan, dan gula pasir. Adapun cara pembuatannya singkong dikukus dalam dandang yang telah dipanaskan hingga matang, lalu diangkat. Adonan lalu dikeluarkan dari dandang dan dihaluskan. Gula pasir dan garam dicampurkan dan diaduk rata. Adonan kemudian ditaruh di loyang yang dialas daun pisang. Adonan ditipiskan hingga 1 ½ cm, didinginkan, lalu dipotong kecil-kecil. Kelapa muda dicampur dengan garam hingga rata. Daun pandan ditambahkan dan dikukus hingga matang. Getuk singkong disajikan dengan kelapa muda dan gula pasir.

Sumber: Rostiyati, Ani., dkk. 2009. Ragam Makanan Tradisional Betawi. Bandung: Balai Pelestarian Sejarah dan Nilai Tradisional Bandung (Laporan Pendataan Kebudayaan).

Popular Posts